Universitas Lambung Mangkurat

SUSTAINABLE DIGITAL ENTREPRENEURSHIP SEBAGAI IMPLEMENTASI WIRAUSAHA MERDEKA DI GERBANG IBUKOTA NEGARA (IKN)

19 Jun 2023 - 21 Jul 2023

Kuota : 350

Deskripsi Program

Universitas Lambung Mangkurat (ULM) pada tahun 2022 yang merupakan tahun pertama pelaksanaan Program Wirausaha Merdeka (MWK) telah sukses diikuti 601 peserta melalui topik “Implementasi Wirausaha Merdeka untuk Meningkatkan IKU dan Membentuk Mahasiswa Berkarakter Technopreneur dan Sociopreneur” sebagai bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kemdikbudristek. Menindaklanjuti keberhasilan tahun 2022, maka kegiatan WMK ULM tahun 2023 akan mengambil topik “Sustainable Digital Entrepreneurship sebagai Implementasi Wirausaha Merdeka di Gerbang Ibukota Negara (IKN)” yang dirancang sebagai satu di antara sarana efektif pengembangan diri mahasiswa menjadi wirausaha dengan memanfaatkan peluang digitalisasi pada sektor usaha. Program ini memanfaatkan transformasi digital dalam berbisnis. Kerjasama dan keberlanjutan program dijamin dengan keterlibatan aktif mitra luar baik UMKM, DUDI, praktisi serta stakeholder yang akan memberikan pengetahuan kewirausahaan, pengetahuan pasar, dan teknologi digital untuk mengakselerasi dan melahirkan banyak pengusaha milenial serta terbukanya kesempatan kerja, sehingga mahasiswa didorong menjadi tulang punggung pembangunan melalui kemandirian ekonomi bangsa. WMK ULM 2023 dimulai dengan rekruitmen peserta, pre imersion yaitu pembekalan dengan berbagai pelatihan, dilanjutkan dengan imersion magang, evaluasi bussines plan, prototyping dan kegiatan post imersion yaitu validasi produk, pendampingan/bootcamp, pitching, expo dan bussines matching. Hasil yang diharapkan adalah secara kuantitas minimal 350 mahasiswa memiliki minat wirausaha akan jadi pengusaha dengan mengoptimalkan berbagai peluang digitalisasi yang berkelanjutan, difasilitasi melalui tata kelola perguruan tinggi, sebagai katalis dan agen penggerak ekonomi bangsa yang akan membuka peluang bisnis mahasiswa dan peningkatan ekonomi masyarakat. Selain itu, kerjasama DUDI dengan Universitas diharapkan juga meningkatkan IKU Universitas serta peluang kewirausahaan yang menjanjikan pada era Revolusi Industri 4.0.

Pitch Deck

Tenaga Pengajar

Tahapan Pelaksaan Program

Rencana  Kegiatan  yang  dilaksanakan  di  Universitas  Lambung  Mangkurat  

dalam  rangka Kegiatan Program Wirausaha Merdeka 2023 sebagai berikut :

1. Seleksi Mahasiswa baik dari seluruh mahasiswa 

Universitas Lambung Mangkurat maupun dari 

luar Universitas Lambung mangkurat melalui sistem 

oleh wirausahamerdeka.id

2. Pendampingan dan Pengusulan melalui sistem online 

dan offline untuk semua mahasiswa calon peserta Wirausaha Merdeka 2023

3. Tahap Pre Immersion

Pre Immersion 1 Bulan Problem based learning dan Project Based Learning 

a.   Pelatihan Spirit Kewirausahaan, 

b.  Pelatihan ideasi Produk

c.   Pelatihan Survey Pasar

d.   Pelatiahan Wirausaha Digital

e.   Pelatiahn Manajemen Sumber daya Manusia, 

f.  Pelatihan Pengenalan Teknologi,

g.   Pelatihan Marketing konvensional dan Digital, 

h.   Pelatihan Business Model Canvass

i.   Pelatihan Legalitas dan Perijinan,

4.   Tahap Immersion

Immersion 1-2 Bulan Magang di Mitra UMKM//Industri ini adalah mahasiswa 

wirausaha merdeka mendapatkan Pengalaman Bersama 

mentoring professional serta mendapatkan Bisnis model yang siap

di implementasikan serta mendapatkan prototyping 

produk usaha Kerjasama dengan :

    PT Sakatech Indonesia

    PT Adaro

    PT. Arutmin

    OSAN Design, Workshop & Gallery

    PT. Anakkayu Bangun Nusantara

    PT. Indico Youth Indonesia

    PT. PLN ICON Plus KP Kalsel

    PT. Jawara Teknologi

   Rumah Coding

    PT UPAYA TEHNIK

    CV. CONSISTECH SOLUTION

    Cariguru

    Mitrake10.com

    WARKO

    WEDDINGPRESS TEMPLATE LIBRARY

    APOTEKER.NET

    Dilaundri

    Bakul Emak

    Pinandu Studio

    CV. Banjar Digital Media

    Forum Digital Indonesia (Fordigi)

    Rumah Sambal Acan Raja Banjar

    Shopaholic store

    PT Misaja Mitra (ekspor impor udang)

    Halte Cafe and Bakery

    PT. Sime Darby Oils (SDO) Pulau Laut Refenery

    PT. Jhonlin Agro Raya TBK

    Endhifa Bakery Balikpapan

    CV. Wellem Membangun Banua (WMB)

dan perusahaan lainnya.

5.   Tahap Post Immersion

Post Immersion 2 minggu melalui kegiatan Bootcamp 

Mahasiswa mampu melakukan proses dan 

tahapan validasi produk dan kelayakan usaha.

6.   Ujian Kompetensi BNSP Kewirausahaan

Kompetensi kewirausahaan merupakan pengetahuan, 

sikap dan keterampilan yang terhubung satu dengan lainnya, 

yang diperlukan pengusaha untuk dilatih dan 

dikembangkan agar mampu menghasilkan kinerja terbaik dalam 

mengelola usahanya. Ujian akan bekerjsama dengan LSP 

atau TUK sehingga akan tercapai IKU lainnya yaitu lulusan bersertifikasi

7.   Expo/Demoday/Bisnis matching

Expo atau pameran merupakan Sarana efektif mengenalkan produk,

Banyak sekali produk lokal yang bagus, tapi banyak juga masyarakat yang belum mengenalnya. 

Dalam sebuah pameran, apalagi pameran usaha yang besar akan ada banyak calon konsumen yang datang. Kegiatan ini bermanfaat dalam rangka:

 1) Memperkuat image perusahaan, 

2) Mengenal competitor,

 3) Riset tren pasar,

 4) Mengevaluasi kinerja tim, 

Selama mempersiapkan dan mengikuti pameran tentunya ada tim yang bekerja. Sejak awal rencana sampai pameran selesai, dalam aktifitas ini kita bisa mengevaluasi

kinerja tim dalam mempromosikan produk. 

8.   Sistem Pelaporan, Monitoring dan Evaluasi Kegiatan Usaha

Mata Kuliah Konversi

 

Program StudiCPL WirausahaEkuivalensi MKJumlah SKS
 Mampu Melakukan
Praktik awal wirausaha
dengan pemahaman
konsep wirausaha yang
komprehensip
Kewirausahaan 3
Inovasi Usaha2
Keterampilan Berwirasuaha2
Komunikasi usaha2
Kersama Wirausaha2
Marketing konvensional dan Digital 3
Analisis usaha 2
Magang Industri/UMKM4
    
  4-8 MK20 SKS

 

 

 

 

Kriteria dan Syarat Wajib

1. Mahasiswa aktif dari program studi pada Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah pembinaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek). 2. Mahasiswa yang terdaftar pada saat pelaksanaan program dengan kriteria:     a. minimal berada pada paling rendah semester 3 (tiga) untuk program pendidikan Vokasi (D2/D3/D4)     b. minimal berada pada paling rendah semester 5 (lima) untuk program S1     c. tidak dibatasi semester untuk program Pascasarjana (S2 dan S3) baik untuk Perguruan Tinggi Akademik maupun Vokasi. 3. Melengkapi administrasi dan berkas yang diperlukan sebagai berikut:     a. Surat Rekomendasi (Ketua Program Studi dan Pimpinan Perguruan Tinggi Bidang akademik Untuk Mengikuti Program). b. Surat Pernyataan tidak sedang menempuh MBKM dan Motivation Letter     c. Surat Izin Mengikuti Program     d. Surat Pernyataan Mahasiswa Peserta Program     e. Transkrip Nilai Sementara

Kriteria dan Syarat Tambahan Peserta

IPK minimal 2,0